Panen Lentera – Umumnya teh berbahan dasar daun. Namun berbeda dengan teh yang menggunakan bahan dasar bunga berwarna putih yang memiliki karakteristik seperti bunga daisy yaitu teh bunga chamomile. Teh bunga chamomile telah lama digunakan sebagai obat tradisional dalam mengatasi masalah kesehatan. Beberapa orang yang telah merasakan manfaat chamomile mengatakan, teh chamomile aman digunakan sebagai suplemen perawatan penyakit, namun tidak menggantikan perawatan medis ketika seseorang memiliki penyakit serius. Perlu diketahui bahwa umumnya tanaman ini diolah dalam bentuk minyak esensial atau dikonsumsi bersamaan dengan teh. Sejumlah manfaat chamomile ini didapatkan karena tanaman ini memiliki kandungan antiseptik, antibiotik, antidepresan, antineuralgic, antiflamasi, antiinfeksi dan karminatif. Berikut manfaat teh chamomile bagi kesehatan:
Mengatasi Insomnia
Teh ini dapat memberikan efek menenangkan bagi tubuh dan dapat membuat mengantuk. Efek menenangkan yang diberikan teh chamomile adalah zat flavonoid yang terkandung di dalamnya. Kandungan ini bisa mengikat reseptor benzodiazepine di dalam otak, sehingga menimbulkan rasa kantuk. Teh chamomile juga dikenal dengan istilah obat bius ringam. Bagi Anda yang memiliki kesulitan kurang bisa beristirahat dengan baik, cobalah mengonsumsi teh chamomile secara rutin sebelum tidur.
Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Senyawa fenolik yang terkandung dalam teh chamomile membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan menangkal infeksi. Senyawa lain yang terkandung dalam teh chamomile juga dapat mengatasi masalah pilek, flu dan sinus.
Meredakan Stress
Salah satu kegunaan teh chamomile ini juga untuk neredakan stress. Seduhlah chamomile kering dan minumlah sifat hangat dari minuman ini dapat membantu meningkatkan kadar serotonin dan melatonin. Hormon ini berfungsi untuk merilekskan, mengatur mood dan membuat kantuk.
Meredakan Nyeri Saat Haid
Teh chamomile memiliki sifat anti inflamasi yang membuatnya menjadi pilihan di saat wanita sedang berurusan dengan gejala – gejala menstruasi seperti kembung, kram, kecemasan, berkeringat, rasa sulit untuk tidur dan perubahan suasana hati.
Mencegah Diabetes dan Menurunkan Kadar Gula Darah
Sifat anti inflamasi dalam chamomile dapat mencegah kerusakan sel di pankreas. Kesehatan pankreas sangat penting, karena pankreas berfungsi untuk memproduksi insulin. Dilansir dari healthline.com ia menyebutkan bahwa dalam satu penelitian terhadap 64 orang penderita diabetes, mereka yang mengonsumsi chamomile setiap hari dengan makanan selama delapan minggu memiliki kadar gula rata-rata yang secara signifikan lebih rendah daripada mereka yang mengonsumsi air.
Atasi Gangguan Pencernaan
Secangkir teh chamomile dapat menyiapkan perut dan usus untuk mengatasi mual hingga diare. Kandungan coumarin dalam chamomile sangat baik untuk memperbaiki mukosa lambung dan sebagai tindakan anti-inflamasi. Selain itu, chamomile mengandung obat penenang yang akan mengatasi rasa tidak nyaman pada perut.
Mencerahkan Kulit dan Menghilangkan Jerawat
Teh chamomile juga dapat membantu mencerahkan kulit. Kandungan antioksidan dan sifat asli anti inflamasi dan antiseptiknya yang tinggi dapat secra berangsur mencerahkan kulit dan menghilangkan jerawat beserta bekasnya. Chamomile memiliki kandungan chamazulene yang efektif mengatasi peradangan tersebut.
Mengurangi Sakit Gigi
Teh chamomile juga memiliki sifat antiseptik. Antiseptik dapat melawan infeksi mulut, mencegah gigi berlubang, dan melindungi gigi dan gusi. Sifat anti inflamasi dalam chamomile juga membantu menenangkan sakit gigi.
terima kasih infonya semoga bermanfaat
Sama-sama kak