Resep Mocktail

Panen Lentera – Mocktail merupakan minuman campuran dari berbagai macam bahan minuman tanpa alkohol. Mocktail dapat disebut versi tidak beralkoholnya dari cocktail. Di setiap restoran atau cafe-cafe, biasanya mereka memiliki resep mocktail andalan mereka.

Resep mocktail bisa bermacam-macam tergantung dari tempat penyedianya. Namun pada umumnya bahan mocktail berupa sari buah, sirup, cream, yoghurt, susu, madu, sayur, dan vanila. Proses pembuatannya pun bermacam-macam dan dapat dikreasikan sesuai gaya pembuatannya.

Dapat Dinikmati Semua Kalangan

Dikarenakan mocktail tidak mengandung alkohol, hal ini membuat mocktail dapat dinikmati oleh semua kalangan. Mocktail dapat dijadikan suguhan pesta dan dapat diminum oleh semua umur. Selain disuguhkan pada sebuah acara, mocktail juga dapat menjadi pilihan untuk menemani Anda bersantai.

Mocktail merupakan minuman alfterfantif bagi yang ingin menikmati minuman menyegarkan tanpa mengandung alkohol. Terbuat dari tambahan sari buah dan bahan lainnya yang dapat menyegarkan dan menghilangkan dahaga setelah meminumnya. Minuman ini merupakan salah satu minuman yang tepat untuk menghilangkan dahaga.

Resep Mocktail Dan Bahan Dasarnya

Panen Lentera - Red Sangria
Panen Lentera – Red Sangria

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa setiap restaurant dan cafe memiliki resep mocktail andalan mereka. Hal ini dikarenakan mocktail dapat dikreasikan oleh berbagai macam jenis bahan.

Anda juga dapat mengkreasikan resep mocktail Anda sendiri, dan membuatnya dirumah. Berikut resep mocktail yang dapat Anda buat sendiri dirumah :

Resep Mocktail Berbahan Dasar Jus

Bahan utama pada mocktail ini adalah jus atau sari buah. Namun dapat juga ditambahkan dengan beberapa jenis kacang-kacangan dan daun mint, hingga dapat juga ditambahkan rempah-rempah untuk menambah sensasi dan kenikmatan dari mocktail tersebut.

Jus atau sirup yang terbuat dari sari buah yang mengandung banyak gizi, enzim dan beberapa gizi lain yang baik bagi tubuh. Pada umumnya cara membuatnya dengan di shake menggunakan shaker atau dapat juga di blender.

Dikarenakan berasal dari sari buah-buahan, maka minuman ini sangat baik bagi tubuh Anda. Mocktail dapat membantu Anda yang memiliki kesulitan makan sayur. Mocktail dapat menjadi solusi Anda. Menambahkan jus sayur pada resep mocktail, maka dengan begitu Anda sudah memenuhi kebutuhan vitamin Anda.

Soda

Bahan ini kerap sekali kita temukan sebagai salah satu bahan yang sering ada pada mocktail. Minuman berkarbonasi ini yang dicampurkan dengan bahan-bahan lainya memberikan sensasi yang berbeda ketika diminum. Soda yang tanpa rasa atau yang murni dapat dengan mudah Anda temukan di berbagai toko atau pun supermarket.

Sirup dan Squash

Panen Lentera - Sirup Monin
Panen Lentera – Sirup Monin

Sirup merupakan salah satu bahan campuran dalam pembuatan mocktail. Minuman ini sangat populer di Indonesia, apalagi dengan ditambahkan es maka akan semakin terasa menyegarkan saat diminum.

Garnish Bahan Pelengkap Dalam Resep Mocktail

Garnish merupakan bahan pelengkap untuk tampilan mocktail. Fungsi Garnish ini untuk memperindah dan mempercantik tampilan mocktail agar lenh menarik dan membuat seseorang merasa ingin meminumnya.

Jenis – Jenis Mocktail

Red Sangria

Panen Lentera - Red Sangria
Panen Lentera – Red Sangria

Tahukah Anda bahwa jenis mocktail yang satu ini telah ada sejak 200 tahun masehi yang lalu. Sangria merupakan jenis minuman yang berbahan dasar anggur atau sirup anggur. Minuman ini dapat dibuat tanpa menggunakan campuran alkohol.

Minuman ini sudah ada sejak tahun 200 sebelum masehi. Sangria adalah jenis minuman yang dibuat dengan campuran alkohol dengan buah-buahan. Sangria menjadi salah satu pilihan utama bagi pecinta cocktail di seluruh dunia.

Bahan dari minuman ini antara lain 300 ml jus Pome, 200 ml Minute Main Orange, 100 ml Buavita Apple, 10 ml Buavita Mix Berry, Sangria mix dan Sprite secukupnya. Tambahkan es batu untuk rasa yang lebih menyegarkan.

Sweet and Sour Slide

Resep Mocktail
Panen Lentera – Sweet and Sour Slide

Minuman yang satu ini terbuat dari bahan dasar jus nanas atau sirup nanas yang dicampurkan dengan minuman beralkohol. Namun untuk jenis minuman mocktail alkohol digantikan dengan minuman bersoda.

Bahan mocktail yang satu ini adalah, siapkan 300 ml Sprite, 300 ml Minute Maid Nanas, 200 ml gula cair, 100 ml perasan jeruk lemon, 1 potong nanas untuk hiasan dan tambahkan bahan es batu.

Virgin Pina Colada

Resep Mocktail
Panen Lentera – Virgin Pina Colada

Mocktail yang satu ini dibuat dengan campuran berupa jus nanas atau sirup nanas krim kelapa dan soda. Pina Colada berasal dari Puerto Rico dan sejak tahun 1978, minuman tersebut ditetapkan sebagai salah satu minuman resmi di negara tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *