Panen Lentera Jaya – Air mempunyai peran penting dalam seluruh kerja tubuh. Bila kecukupannya terganggu, sejumlah masalah kesehatan akan datang. Konsumsi air mineral tidak sekadar menghilangkan dahaga saja, tetapi juga bisa memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), persyaratan minimum hidrasi pada kondisi rata-rata adalah 2 liter / hari untuk orang dewasa. Karena 65% dari tubuh kita dan 75% dari otak kita terdiri dari air, maka memiilih dan meminum air sama pentingnya dengan udara yang kita hirup.

Idealnya, untuk menjaga keseimbangan hidrasi tubuh dan sel setiap saat, seseorang harus minum sejumlah kecil air sepanjang hari, mulai di pagi hari saat bangun tidur dan juga di malam hari sebelum tidur karena saat tidur, tubuh tidak tidur. Kehausan adalah peringatan yang dikirim oleh tubuh untuk menandakan bahwa kita tidak menghidrasi tubuh dengan baik.

Berikut beberapa manfaat air mineral yang perlu diketahui:

1. Menjaga Kesehatan Tulang

Sebuah studi yang terbit pada The American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa ternyata tubuh bisa menyerap kalsium dari air mineral sama seperti kalsium yang berasal dari produk susu.

Selain kalsium, kandungan magnesium dan bikarbonat dalam air mineral juga berperan dalam meningkatkan kepadatan massa tulang sehingga tulang menjadi kuat dan tidak mudah keropos atau patah.

2. Menurunkan Tekanan Darah

Penelitian mengungkapkan bahwa mengonsumsi magnesium dan kalsium dapat menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi. Kedua nutrisi tersebut bisa didapatkan dari air mineral dikarenakan adanya kandungan kalsium dan magnesium di dalam air mineral yang tinggi, sehingga air mineral dipercaya bermanfaat dalam menurunkan tekanan darah.

3. Menjaga Kesehatan Jantung

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa kandungan magnesium dalam air mineral terbukti dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung koroner. Selain itu, konsumsi air mineral yang tinggi akan bikarbonat juga baik untuk menjaga kadar kolestrol darah.

4. Membantu Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan

Magnesium dan natrium yang terkandung dalam air mineral terbukti dapat mencegah dan mengatasi sembelit. Kedua mineral ini dapat menarik air ke dalam rongga usus sehingga membuat tinja lebih lunak dan mudah dikeluarkan. Selain itu, magnesium juga dipercaya dapat meningkatkan pergerakan usus.

5. Menjaga Kecantikan Kulit

Air mineral memiliki jumlah silika yang tinggi sehingga memperkuat sel kenyal dan memperlambat pembentukan kerutan di kulit. Dengan rutin meminum air mineral dapat membantu kulit agar tetap sehat.

Salah satu air mineral yang bisa dikonsumsi untuk mendapatkan manfaat tersebut adalah air mineral BALIAN.

BALIAN adalah penghormatan bagi legenda Bali bahwa Gunung Agung yang sakral diciptakan dari pecahan Gunung Meru yang merupakan sumbu spiritual dari alam semesta.

BALIAN berasal dari Gunung Agung, gunung berapi tertinggi di Pulau Bali (3142 m), yang berada di timur laut Bali, kabupaten Karangasem. BALIAN bersumber dan dibotolkan langsung di lereng selatan Gunung Agung yang sakral di lingkungan alami yang terlindungi.

Sumber: balianwater.com

Air Mineral Alami diakui sebagai standar tertinggi di seluruh dunia untuk produk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK), dan menjadikannya pilihan utama untuk para penikmat makanan organik yang ahli maupun amatir. BALIAN memenuhi semua kriteria dan diklasifikasikan sebagai Air Mineral Alami oleh Standar Nasional Indonesia (SNI 6242 2015) yang mengacu kepada Standar CODEX Internasional 108-1981.

Sebagai air mineral alami pertama dari Bali, BALIAN merangkul budaya lokal Bali, yang terkenal dengan keseniannya yang sangat maju seperti tari, ukiran dan lukisan. BALIAN menangkap “Jiwa Bali” melalui desain kemasan yang premium.

Botol Pet 330ml & 500ml

Sumber: Dokumen Pribadi

Botol Kaca Still 330ml & 750ml

Sumber: Dokumen Pribadi

Botol Kaca Sparkling 330ml & 750ml

Sumber: Dokumen Pribadi

BALIAN dibotolkan dengan proses yang higienis dan tanpa menggunakan perawatan apapun untuk mempertahankan kemurnian mikrobiologisnya yang asli dan alami. Kandungan mineral esensialnya yang rendah dan pH netral menjadikannya pilihan terbaik untuk menghidrasi tubuh setiap hari.

BALIAN merupakan 100% kemurnian alami, berkat dari alam Bali yang menginspirasi dan membawakanmu keseimbangan. Ketika semua seimbang, maka secara otomatis tercipta hubungan harmonis antara tubuh, pikiran dan jiwamu, menjaga kesehatanmu.

Itulah beberapa manfaat air mineral yang mempunyai peran penting bagi kesehatan tubuh. Dengan air mineral BALIAN beberapa manfaat tersebut bisa didapatkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *